Selama libur Nyepi dan Lebaran Idul Fitri 2025, layanan permohonan visa akan tutup sementara. Sebelum kantor imigrasi tutup layanan sementara, masyarakat yang akan mengurus dokumen visa diimbau segera menyelesaikan permohonannya.
Dilansir detikNews, berdasarkan informasi resmi dari Ditjen Imigrasi, layanan permohonan visa tutup sementara saat peringatan Nyepi dan Lebaran Idul Fitri 2025. Berikut jadwalnya.
Jumat, 28 Maret 2025
Rabu, 2 April 2025
Kamis, 3 April 2025
Jumat, 4 April 2025
Sabtu, 5 April 2025 (Libur akhir pekan)
Minggu, 6 April 2025 (Libur akhir pekan)
Senin, 7 April 2025.
*Pelayanan Bebas Visa Kunjungan dan Visa on Arrival (VOA) tetap tersedia.
Layanan akan kembali beroperasi secara normal pada Selasa, 8 April 2025. Permohonan visa yang diterima pada Kamis, 27 Maret 2025 akan mulai diproses pada Selasa, 8 April 2025.
"Kami masih tetap maksimal beroperasi untuk pemeriksaan keberangkatan dan kedatangan di tempat-tempat pemeriksaan imigrasi di seluruh Indonesia serta layanan electronic visa on arrival atau e-VoA," kata Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Imigrasi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Saffar Muhammad Godam, dikutip dari Antara, Senin (24/3/2025).