
Nekat Selundupkan Sabu di Vagina ke Lapas, Wanita di Sukabumi Ditangkap
Seorang wanita berinisial RP menyelundupkan sabu ke Lapas Sukabumi dengan menyembunyikannya di alat kelamin. Kasus ini ditindaklanjuti polisi.
(Detik) 03/04/25 14:41 110408
Sukabumi -Seorang wanita berinisial RP 21 nekat menyelundupkan narkoba jenis sabu ke Lapas Kelas IIB Sukabumi. Sabu itu dia sembunyikan di vaginanya sebelum akhirnya ditemukan petugas.
Dilansir detikJabar, RP dapat ke Lapas Kelas IIB Sukabumi untuk membesuk warga binaan berinisial RA yang memiliki hubungan dengannya. RA ditahan karena kasus penganiayaan.
"Kami sesuai dengan perintah pimpinan melaksanakan penerimaan tamu kunjungan Lebaran. Kami buat panitia selama tiga hari, ini hari terakhir," kata Kepala Lapas Kelas IIB Sukabumi Budi Hardiono, Rabu (2/4/2025).
RP yang datang membawa seorang anak kecil itu kemudian digeledah oleh petugas. Dia didapati menyembunyikan narkoba di kelaminnya.
"Dari wanita tersebut kami temukan yang kami duga itu narkoba yang dimasukkan ke dalam kelaminnya, dibungkus selotip warna hitam terus dibungkus kondom," ujarnya.
Penggeledahan fisik terhadap wanita itu dilakukan di ruangan khusus dan oleh petugas wanita. Barang haram tersebut langsung dibongkar dan didapati sabu dan 15 butir pil obat terlarang.
"Setelah nampak barang itu, ditarik anggota dan memang kami pastikan dan telah kami serah terimakan dengan pihak kepolisian itu narkoba jenis sabu dan ada 15 butir pil yang disimpan di alat kelamin wanita tersebut," ungkapnya.
Pihak lapas pun melaporkan temuan itu ke Satnarkoba Polres Sukabumi Kota. Kasus itu pun ditindaklanjuti petugas kepolisian berikut barang bukti diserahkan untuk proses lebih lanjut. Barang bukti yang diserahkan yakni satu paket kristal diduga sabu seberat 10 gram bruto dan 15 butir obat terlarang.
Terhadap warga binaan berinisial RA yang seharusnya menerima barang haram tersebut dilakukan hukuman disiplin dan ditahan di sel khusus untuk menunggu perkembangan perkara di kepolisian.
(nkm/nkm)
#sabu #narkoba #sukabumi #penyelundupan #lapas #wanita #penggeledahan #kepolisian #obat #vaginanya #satnarkoba-polres #lapas-kelas #lebaran #budi-hardiono #polisi #kondom #nekat-selundupkan-sabu #satnarkoba-polres-suka